Blog

Kamis (14/03/2019) bertempat di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang, Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) sukses mengadakan sarasehan lembaga. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini merupakan ajang sarana mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi, kritik, maupun saran demi kemajuan kampus tercinta yakni STIE PGRI Dewantara Jombang.

Acara yang mengusung tema : “Suara Mahasiswa Membuka Gerbang Musyawarah Bersama ini dihadiri oleh seluruh pimpinan beserta jajarannya, kepala program studi, kepala unit, perwakilan dari Ormawa dan UKM, serta terbuka untuk seluruh  mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang. Acara dibuka oleh Ibu Erminati Pancaningrum, ST, MSM, selaku Wakil Ketua I yang mewakili Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang yang berhalangan hadir,  yang memparkan Visi dan Misi STIE PGRI Dewantara Jombang. Acara  dilanjutkan dengan penyerahan hasil kuesioner kepada pihak lembaga yang diwakili Ibu Wakil Ketua I dan hasil tersebut dipaparkan lebih lanjut oleh oleh Bapak Wenda Wahyu Christiyanto, SE., MM selaku Kepala Bagian Alumni dan Kemahasiswaan STIE PGRI Dewantara Jombang.

Puncak acara yaitu penyampaian kotak aspirasi oleh Ervina Aprillia Lusita selaku Komisi Aspirasi yang ditujukan kepada pihak lembaga tentang aspirasi kritik maupun saran mahasiswa dengan harapan agar mendapatkan tanggapan secara langsung dari pihak lembaga.  Acara ditutup dengan  sesi tanya jawab antara mahasiswa dan pihak Lembaga yang dipandu oleh Moderator Fahmy Zain.

Melalui kegiatan sarasehan lembaga ini, diharapkan aspirasi, kritik dan saran dari mahasiswa dapat terealisasi dan berjalan dengan baik dan lancar demi kemajuan STIE PGRI Dewantara Jombang (d_peter, Top, Beny, DPM/STIE/PPSI/2019)

× Hubungi Kami