Fasilitas

KELAS

Ruang kelas yang nyaman  dilengkapi dengan kipas angin ataupun AC dan sarana multimedia seperti perangkat komputer, LCD Proyektor, dan peralatan audio. Semua kelas sudah terkoneksi internet baik melalui kabel maupun akses hotspot. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa serta menunjang kualitas pembelajaran agar lebih optimal.

KOMPUTER & TIK

STIE PGRI Dewantara Jombang menggunakan Internet ASTINET dengan bandwidth 5 Mbps, 3 WIFI ID MS untuk mahasiswa dengan bandwidth masing-masing 20 Mbps, dan Internet INDIHOME 100 Mbps dari telkom Indonesia.
Fasilitas layanan IT yang bisa dinikmati oleh mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang diantaranya : digital library, digital journal, e-learning, browsing, blog and website, email, akses free hotspot, KRS online, dan lain-lain.
Layanan yang bergerak dibawah Pusat Pengembangan Sistrm Informasi (PPSI) tersebut tidak hanya melayani mahasiswa, tetapi juga para dosen dan karyawan STIE PGRI Dewantara Jombang. STIE PGRI Dewantara Jombang juga menerapkan manajemen keuangan, kepegawaian, penelitian, SIAKAD juga mengunakan layanan IT.

PERPUSTAKAAN

Perpustakaan STIE PGRI Dewantara Jombang terletak di lantai II Grha Dewantara Jombang. Perpustakaan yang nyaman dan dilengkapi dengan ruang ber AC dan fasilitas internet gratis dikelola dengan sistem digital library. Perpustakaan didukung sistem informasi yaitu digital library online information system dan memiliki koleksi yang terdiri atas koleksi buku, koleksi artikel elektronik, koleksi non buku, koleksi book elektronik, journal, koran, koleksi majalah, CD installer, CD e-book, kaset, serta karya yang dihasilkan oleh civitas akademika STIE PGRI Dewantara sendiri.

LABORATORIUM

Laboratorium di STIE PGRI Dewantara Jombang terdiri dari laboratorium akuntansi, laboratorium manajemen, laboratorium komputer, dan laboratorium bahasa. Beberapa mata kuliah yang mengharuskan mahasiswa praktikum dilaksanakan di laboratorium yang tersedia.
Seluruh perangkat IT yang ada di laboratorium terkoneksi dengan internet dan dengan memanfaatkan hardware dan software terbaru diharapkan laboratorium ini mampu memberikan dukungan yang prima dan optimal bagi peningkatan mutu dan pembelajaran.

RUANG PELAYANAN - RUANG PIMPINAN - RUANG PRODI & LP4M - RUANG DOSEN - POS SECURITY

RUANG PERTEMUAN GRHA DEWANTARA

Ruang Pertemuan Grha Dewantara
Terletak di lantai 3 Gedung Grha Dewantara
Kapasitas 150 orang

HALL BUDI UTOMO

Hall Budi Utomo
Terletak di Lantai 2 Gedung Business Center
Kapasitas 300-500 orang

RUANG MEETING ROOM & RUANG SIDANG

Meeting room

Meeting room terletak di Gedung Program Studi dan Gedung Grha Dewantara Lantai 1.
Meeting room berkapasitas kecil untuk rapat, diskusi, dan lain-lain.

Ruang Sidang

Ruang Sidang Prodi Manajemen & Prodi Akuntansi terletak di Lantai  2 Gedung STIE PGRI Dewantara Jombang.

GEDUNG BUSINESS CENTRE

Gedung business centre yang terletak di sisi sebelah timur ruang program studi dipergunakan sebagai unit bisnis mahasiswa untuk ber -entreprenuer , belajar menjadi seorang pengusaha. Mahasiswa diberikan pelatihan oleh tim entreprenuer STIE PGRI Dewantara Jombang dibawah naungan P2KP bagaimana mengelola usaha kecil dengan mempraktekannya secara langsung (sebagai implementasi dari softkill yang merupakan bagian dari Proses Belajar Mengajar atau Teaching Learning)

MUSHOLA

Mushola STIE PGRI Dewantara Jombang dibangun sejak tahun 2013. Mushola yang digunakan sebagai pusat dakwah dan pusat kegiatan keislaman bagi seluruh sivitas akademika maupun masyarakat umum.

KANTIN

Kantin STIE PGRI Dewantara Jombang  terdiri dari stan-stan kecil yang menyediakan kebutuhan makan dan minum bagi seluruh mahasiswa, dosen, karyawan, dan tamu-tamu yang berkunjung ke STIE PGRI Dewantara Jombang.  Pengelolaan kantin bekerja sama dengan pihak eksternal, sehingga merupakan salah satu profit center yang dikembangkan dengan tujuan mencari alternatif sumber pendapatan bagi pihak lembaga.

POLIKLINIK DEWANTARA MEDIKA

Poliklinik Dewantara Medika dibangun untuk memberikan bantuan kepada  mahasiswa maupun  seluruh civitas akademika STIE PGRI Dewantara Jombang yang membutuhkan pelayanan kesehatan

KANTOR ORMAWA dan UKM serta GAZEBO

Kantor kesekretariatan Ormawa dan UKM yang dilengkapi dengan gazebo di depannya merupakan tempat yang terpadu dan representatif bagi mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang yang tergabung dalam Ormawa maupun UKM. Kantor bersama tersebut diharapkan menjadi tempat koordinasi terhadap semua kegiatan Ormawa dan UKM di lingkungan STIE PGRI Dewantara Jombang.

LAPANGAN OLAHRAGA

STIE PGRI Dewantara Jombang juga mempunyai sarana yang dapat digunakan untuk kegiatan ekstrakurikuler mahasiswa yaitu olahraga. Terdapat lapangan olahraga basket, futsal, volley terletak di bagian belakang ruang pelayanan. Lapangan tersebut tidak hanya bisa digunakan pada siang hari, tetapi juga pada malam hari karena dilengkapi dengan lampu.

FREE HOTSPOT

Fasilitas hotspot tersebar di beberapa area di kampus seperti ruang perkuliahan, ruang pimpinan, ruang dosen, ruang business center, ruang prodi, ruang pelayanan, ruang pimpinan, mushola, perpustakaan, laboratorium, kantin, pojok internet di lobby , bahkan di taman-taman sekitar kampus. Adanya fasilitas hotspot memudahkan proses pembelajaran melalui e-learning sehingga perkuliahan tidak selamanya dilakukan di dalam kelas.

LAPANGAN PARKIR

Lapangan parkir sebagai salah satu fasilitas penunjang akademik, dengan kapasitas motor sebanyak 500 kendaraan dan kapasitas mobil sebanyak 50 kendaraan. Alur kendaraan dibuat sedemikian rupa sehingga pergerakan kendaraan yang keluar masuk dapat berjalan dengan baik tanpa ada kemacetan.

× Hubungi Kami