Blog

Selasa (13/10/2020) Setelah penandanganan MOU hari Senin (12/10/2020) kemarin, STIE PGRI Dewantara Jombang bekerjasama dengan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupten Jombang mengadakan pelatihan pengembangan manajemen usaha di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang.

Pelatihan yang dilaksanakan selama 5 (lima) hari sampai dengan tanggal 17 Oktober 2020 diikuti 25 peserta yang merupakan perwakilan dari 18 asosiasi pelaku UMKM baik di Jombang dan Malang. Karena masa pandemic ini, tidak semua pelaku UMKM menjadi peserta, karena pembatasan untuk melaksanakan protokol kesehatan demi memutus rantai penyebaran covid-19.

Pelatihan ini digelar  dengan tujuan untuk membangkitkan UMKM yang terdampak pandemi Covid-19 di Jombang. Salah satunya mengadakan pelatihan secara intensif kepada para pelaku usaha.

”Adanya akuntansi dasar bisa membantu para pelaku usaha untuk mengelola keuangan dengan benar. SDM yang terampil akan memangkas biaya produksi yang tinggi. Dan adanya pemasaran online utamanya di masa pandemi ini, jelas membantu para pelaku usaha dalam menjual produksinya,’’ jelas Bapak Drs. Muntholip, M.Si, selaku Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Jombang.

Lebih lanjut, menurut Ibu Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang, Dra. Yuniep Mujati Suaidah, M.Si, dengan adanya pelatihan ini diharapkan  dapat  memberikan pembekalan kepada pelaku usaha agar bisa melanjutkan usahanya setelah terdampak pandemi Covid-19.

“Pelatihan ini bertujuan untuk mengembangkan usaha mikro kecil agar mampu mempertahankan usahanya di masa pandemik ini. Tercapai target usahanya dan dapat berjalan secara efektif dan efisien,” ujar beliau.

Pelatihan ini menghadirkan pemateri intern dari lingkungan STIE PGRI Dewantara Jombang yang terdiri dari para praktisi ekonomi dari STIE PGRI Jombang untuk pelatihan manajemen usaha yang meliputi pembukuan (akuntansi), efisiensi dan efektivitas SDM dan pemasaran. Materi yang diberikan meliputi Pembukuan Bagi Usaha Kecil, Pajak bagi UMKM, Kewirausahaan, Implementasi Pembukuan Bagi Usaha Kecil, Pengembangan Bisnis dan Pengembangan Jaringan, Produk dan Branding, Studi Kelayanan Bisnis, dan yang terakhir Digital Marketing (d_peter, Top, Il/STIE/PPSI/2020)

× Hubungi Kami