Blog

Selasa (23/07/2019) bertempat di Hall BUDI UTOMO STIE PGRI Dewantara Jombang, UKM STIE Entrepreneur Community (SEC) STIE PGRI Dewantara Jombang Dewantara mengadakan acara Pelatihan Kewirausahaan.

Dengan mengusung  tema “Personal Branding on Social Media“, acara yang diikuti lebih kurang 86 perserta iniberasal dari intern mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang, juga  peserta dari luar yaitu mahasiswa dari STKIP PGRI Jombang, Universitas Hasyim Ashari Jombang, sampai mahasiswa dari Universitas Negeri Surabaya. Mereka  datang dengan antusias yang tinggi untuk mengikuti pelatihan kewirausahaan ini. Hadir pula beberapa tamu undangan dan pembina UKM SEC STIE PGRI Dewantara Jombang.

Acara dibuka dengan penayangan video profil UKM STIE Entrepreneur Community, dilanjutkan dengan sambutan ketua pelaksana dan Wakil Ketua III  STIE PGRI Dewantara Jombang, Ibu Dr. Dwi Ermayanti Susilo, SE, MM. Puncak acara yaitu penyampaian materi Market Place dengan menghadirkan pembicara Bapak Candra Sukma A, S.Kom, M.Kom, seorang Direktur CV Digital Invation Indonesia. Selain penyampaian materi, para peserta juga diajarkan cara membuat store di market place. Selain itu beliau juga menyampaikan tips dan trik berjualan online, membuat rate di market place, dan komentar.

Di era digital saat ini memang penting adanya market place, karena market place merupakan sarana untuk memperkenalkan produk kita dengan jangkauan yang lebihb luas di masyarakat. Dengan mengikuti pelatihan ini diharapkan para peserta dapat mengapilkasikan materi yang di dapat pada bisnis yang mereka geluti selama ini serta dapat menjadikan mereka  seorang pengusaha muda di era gital 4.0  yang dapat memanfaatkan era gital 4.0 ini menjadi ladang emas untuk

× Hubungi Kami